Begini Cara Download Video Instagram di PC Paling Mudah

nafa cahyani

Begini Cara Download Video Instagram di PC Paling Mudah

Rancakmedia.com – Sebagian pengguna Instagram banyak yang ingin mengunduh video yang ada di IG, namun bagaimana cara download video Instagram? Tidak perlu khawatir karena kami akan membahasnya di bawah ini.

Media sosial merupakan bagian dari kebutuhan pokok masyarakat dalam kehidupan sehari-hari. Dengan menggunakan media sosial akses informasi lebih cepat didapatkan.

Beragam video mengenai berbagai kejadian di berbagai tempat, tersedia di akun sosial media. Lalu, bagaimana cara download video Instagram di PC?

Instagram, merupakan salah satu jenis aplikasi sosial media yang memiliki pengguna aktif hingga lebih 1 miliar akun. Aplikasi ini mulai dikenal sejak Oktober 2010 dan awalnya ditujukan khusus bagi para pengguna IOS.

Baru sejak April 2012, aplikasi ini dibuka juga untuk para pengguna Android. Namun demikian, tidak semua pengguna Instagram ini mengetahui cara download video Instagram di PC.

Sejak pertama kali diperkenalkan, Instagram sudah mengalami banyak perkembangan. Bukan hanya menyediakan fasilitas untuk mengunggah koleksi foto para penggunanya, kini aplikasi ini sudah dilengkapi banyak hal.

Selain bisa mengunggah foto dan video, Instagram juga melengkapi fitur filter kamera. Namun, ada salah satu fitur yang banyak dijadikan favorit para pengguna akun Instagram, yakni video.

Banyak pengguna Instagram mengunggah koleksi video mereka, baik video pribadi atau video yang mereka dapatkan dari pihak lain.

Hingga kini tedapat kurang lebih 94 juta video yang diunggah di aplikasi Instagram. Data ini didapat dari tanda pagar atau hastag #video yang terdapat pada Instagram.

Tentang Instagram

Instagram diambil dari kata “Insta” yang berasal dari “instan”, mengacu pada kamera Polaroid yang memberikan hasil instan atau langsung jadi tanpa menunggu waktu lama.

Sedangkan “Gram” berasal dari “telegram”, mengacu pada kemampuan mengirim informasi dengan cepat. Kata-kata ini refleksi tujuan Instagram untuk mengirim foto dan video secara instan dan cepat melalui jaringan internet.

Selain disebut dengan kata Instagram, banyak juga pengguna nya yang menyebut dengan sebutan IG atau insta.

Dari penjelasan singkat di atas, Instagram secara umum dapat dipahami sebagai aplikasi jejaring sosial untuk berbagi foto dan video, dengan fitur editing foto dan video dengan filter.

Pada umumnya, fokus utama adalah perangkat smartphone seperti Android dan iOS, namun pengguna bisa juga menjalankan Instagram dalam mode web walaupun dengan fitur yang terbatas.

Sama seperti aplikasi sosial media lainnya, Instagram mempunyai konsep interasi antar pengguna dengan mengikuti atau following dan pengikut atau follower.

Pengguna juga bisa menambahkan komentar pada foto atau video, menyukai, mengirim, hingga menyimpan dalam sebuah akun.

Cara Download Video Instagram di PC

Tak jarang, kamu merasa tergelitik melihat tayangan video yang ada di Instagram. Sehingga muncul keinginan untuk menyimpan video tersebut di perangkat gadget kamu agar bisa disaksikan secara offline.

Namun, kamu  tak tahu, bagaimana cara download video Instagram di PC ini. Nah, agar kamu bisa menyimpan video yang kamu sukai ini sebenarnya cukup mudah.

Saat hendak mengunduh video dari Instagram, pertama kali harus masuk ke aplikasi ini dan memilih video yang hendak diunduh. Cara download video Instagram di PC ini selanjutnya cukup mudah.

Kamu tinggal melihat ke pojok kanan atas dan menemukan ikon tombol titik tiga di bagian kanan atas. Klik ikon tersebut lalu pilihlah salin tautan atau “copy link”.

Bila tautan video tersebut sudah tersaliin maka langkah selanjutnya kamu tinggal membuka salah satu situs yang ada di bawah ini untuk melanjutkan proses pengunduhan video di PC tersebut.

Berikut beberapa situs yang rancakmedia.com rangkum yang bisa digunakan sebagai cara download video Instagram di PC antara lain adalah :

1. Igram.io

Situs ini banyak digunakan karena cara download video Instagram di PC dengan cara ini cukup mudah. Langkah yang harus dilakukan antara lain adalah :

  1. Buka akun Instagram dna tentukan video yang akan diunduh.
  2. Klik lambang titik tiga yang terletak pada bagian pojok kanan atas dan kemudian klik “Salin Tautan” atau “Copy link”
  3. Buka situs igram.io
  4. Salin tautan yang sudah diklik dari Instagram pada situs igam.io, masukkan pada kolom “insert Instagram link here”
  5. Setelah Salinan link dari Instagram masuk ke igram.io, pilihlah tombol download dan klik.
  6. Selanjutnya akan terlihat tampilan video dan pilihlah tombol “Download mp4”. Kemudian tunggu sampai proses pengunduhan selesai.

2. Savefrom.net

Alternatif lain cara download video Instagram di PC adalah menggunakan bantuan situs savefrom.net. Sebenarnya, situs ini bukan hanya digunakan untuk mengunduh video dari Instagram saja.
Untuk mengunduh video yang berasal dari aplikasi Instagram tersebut cukup mudah, Begini caranya :

  1. Bukalah situs Instagram dan mulai menentukan video mana yang akan diunduh.
  2. Klik lambang titik tiga di pojok kanan atas dan pilihlah “salin tautan”
  3. Buka situs en.savefrom.net pada browser favorit kamu, kemudian masuk ke halaman utamanya.
  4. Di halaman utama ini, pilihlah “Instagram.com”
  5. Letakakan link yang sudah disalin sebelumnya pada kolom yang terdapat tulisan “paste your video link here”
  6. Klik dowonload
  7. Selanjutnya bila sudah selesai diproses, klik tombol “download MP4”

3. Instadownloader.co

Cara download video Instagram di PC ketiga adalah dengan menggunakan situs instadownloader.co. Cara pengunduhannya hampir mirip dengan kedua cara di atas yaitu :

  1. Buka Instagram dan mulai memilih video mana yang akan diunduh
  2. Klik titik tiga yang terdapat pada bagian pojokkanan atas
  3. Klik “copy link” atau “ salin tautan”
  4. Buka instadwonloader.co dan letakkan tautan yang sudah disalin sebelumnya pada kolom yang terdapat tulisan “put Instagram link here”
  5. Tekan tombol “download”
  6. Tekan tombol HD MP4 untuk segera melakukan proses pengunduhan video

Nah, dari ketiga cara yang tersebut di atas, kamu bisa memilih mana yang kiranya paling mudah dan sederhana.

Cara Download melalui Telepon Seluler

Selain cara download video Instagram di PC, bisa pula proses pengunduhan video ini dilakukan dengan menggunakan perangkat telepon seluler. Caranya pun sama sederhananya dengan pengunduhan di perangkat laptop atau PC.

Cukup dengan menggunakan aplikasi yang bisa dipilih untuk membantu proses pengunduhan ini maka kamu bisa memperoleh video dari Intagram untuk koleksi pribadi kamu.

Beberapa aplikasi yang biasa digunakan antara lain FastSave, Insaver, Downloader for Instagram atau InsTake Downloader.

Kesimpulan

Instagram secara umum dapat dipahami sebagai aplikasi jejaring sosial untuk berbagi foto dan video, dengan fitur editing foto dan video dengan filter.

Bagi kamu yang suka tertarik dengan video yang lewat di beranda atau kolom pencarian Instagram kamu, dengan mengetahui aplikasi di atas kamu akan dapat dengan mudah bisa mengunduhnya.

Demikian informasi tentang begini cara download video Instagram di PC paling mudah, semoga artikel di atas dapat bermanfaat dan membantu untuk kamu semua.

Baca Juga

Bagikan:

nafa cahyani

Saya merupakan seorang content writer SEO, Teknologi, Finansial, Wisata, Resep Masakan dan lain-lain, Semoga dapat bermanfaat untuk teman semua.