3 Cara Mengecilkan Ukuran Foto Melalui Smartphone dan Laptop

Lovata Andrean

3 Cara Mengecilkan Ukuran Foto Smartphone dan Laptop
3 Cara Mengecilkan Ukuran Foto Smartphone dan Laptop

3 Cara Mengecilkan Ukuran Foto Melalui Smartphone dan Laptop. Mengecilkan foto biasanya digunakan dalam berbagai kepentingan sehari-hari, paling terasa seperti keperluan untuk melamar pekerjaan , dimana calon pelamar diminta untuk mengunggah ukuran foto dengan ukuran tertentu.

Umumnya, foto yang diminta berukuran tidak lebih dari 200 KB, 2 MB, atau 5 MB. Meski kuat hubungannya dengan kehidupan sehari-hari, masih tetap ada beberapa dari kita yang tidak paham bagaimana cara mengecilkan ukuran foto, sehingga kebingungan.

3 Cara Mengecilkan Ukuran Foto Melalui Smartphone dan Laptop. Nah, anda tidak perlu kebingungan lagi. Anda bisa memerhatikan cara mudah mengecilkan ukuran foto dan mengaplikasikannya berikut ini. Berikut cara mudah mengecilkan ukuran foto yang dapat diambil baik di smartphone atau laptop, dikutip dari rancakmedia.com, Kamis (7/1/2021).

Cara Mengecilkan Ukuran Foto

Cara Mengecilkan Ukuran Foto di Smartphone

1. Cara Mengecilkan Ukuran Foto di Smartphone dengan Aplikasi Photo Compress 2.0

Sekarang beredar banyak aplikasi untuk mengecilkan ukuran foto. Anda dapat mengecilkan ukuran foto menggunakan aplikasi Photo Compress 2.0. Untuk mengecilkan file foto dengan Photo Compress 2.0, Sebagai berikut ini:

  • Langkah pertama, donwload aplikasi Photo Compress 2.0.
  • Kemudian, buka aplikasi Photo Compress 2.0, pilih opsi Gallery dan pilih foto yang ingin dikompres.
  • Setelah pilih foto yang ingin anda perkecil, ketik tombol Kompres, pilih kualitas dengan geser toogle yang tersedia, dan ketuk Compress sekali lagi.
  • Langkah berikutnya, simpan foto yang sudah terkompres dengan cara ketuk Exit dan foto otomatis akan tersimpan.

2. Cara Mengecilkan Ukuran Foto di Smartphone Tanpa Aplikasi

Cara mengecilkan ukuran foto bisa juga dilakukan tanpa aplikasi. Ada beberapa web yang dapat digunakan untuk mengkompres foto, termasuk situs iLoveIMG. Beberapa langkahnya adalah berikut ini:

  • Buka situs iLoveIMG di https://www.iloveimg.com/id di Chrome, lalu pilih foto untuk mulai mengecilkan.
  • Selanjutnya pilih menu Compress Picture > pilih Picture untuk mengunggah foto yang ingin dikecilkan.
  • Selanjutnya, tap Compress Image pada bagian bawah dan tunggu proses berjalan.
  • Jika sudah selesai, Anda bisa pilih ukuran foto berdasarkan gambar yang diproses oleh iLoveIMG. Untuk mendownload, cukup ketuk Gambar yang di kompres, maka akan secara otomatis tersimpan pada folder Donwloads di smartphone.

Cara Mengecilkan Ukuran Foto di Laptop

1. Cara Mengecilkan Ukuran Foto di Laptop Tanpa Aplikasi

Tidak hanya bisa melalui smartphone, anda juga bisa mengecilkan file foto menggunakan laptop atau PC. Berikut ini cara mengecilkan ukuran file foto di laptop tanpa aplikasi:

  • Pertama, buka aplikasi browser di Laptop atau PC, kemudian buka situs IMGOnline di https://www.imgonline.com.ua/eng/compress-image-size.php.
  • Selanjutnya, unggah foto yang ingin di kompres dengan cara klik Choose File. Jika sudah, pilih opsi Compress jpg-file to :(…) Kbytes untuk memperkecil sesuai keinginan, lalu klik OK.
  • Klik Download processed image, simpan pada laptop atau PC.

2. Cara Mengecilkan Ukuran Foto di Laptop dengan Aplikasi Paint

Cara mengecilkan ukuran file foto bisa menggunakan aplikasi bawaan laptop, yaitu aplikasi Paint.
Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Paint dan pilih foto yang ingin anda perkecil
  • Setelah itu, pilih opsi Resize pada toolbar
  • Selanjutnya akan muncul jendela Resize and Skew dan atur Percentage atau Pixels sesuai kebutuhan. Pastikan Maintain aspect ratio sudah diaktifkan
  • Terakhir, Klik menu File>Save As>JPEG picture

Cara Mengecilkan Foto dengan HP iPhone

1. Gunakan Fitur Resize Yang Ada di Aplikasi Mail

Aplikasi Mail for iOS telah lengkap dengan fitur resize foto. Anda bisa memilih berbagai ukuran seperti small, medium, large maupun actual size.
Caranya yang satu ini sangat mudah untuk menggunakan fitur resize yang ada di Mail for iOS ini. Kalian cukup pilih foto yang ukurannya ingin diperkecil lalu pilih foto yang ukurannya ingin diperkecil lalu pilih ukuran resize sesuai kebutuhan.

2. Gunakan Aplikasi Image Size

Aplikasi Image Size mengecilkan foto secara online di iPhone anda. Pada aplikasi ini telah mendukung mode resize dengan memasukkan ukuran sesuai dengan yang anda inginkan.
Image Size juga menyediakan ukuran standar misalnya ukuran kertas legal, letter, dan lainnya. Cara melakukannya bisa dengan langkah berikut ini:

  • Unduh aolikasi Image Size di App Store
  • Install, lalu buka aplikasi Image Size
  • Pilih foto yang ingin diubah ukurannya, tap bagian kiri atas aplikasi. Apabila muncul permintaan konfirmasi untuk menyetujui akses privasi foto pilih setuju.
  • Sesuaikan ukuran foto yang diinginkan
  • Tap icon unduh atau donwload
  • Untuk melihat hasilnya buka galeri iPhone

Baca Juga

Bagikan:

Lovata Andrean

Hai saya Lovata saya bukan Ai namun saya merupakan seorang content writer SEO, Teknologi, Finansial, Wisata, Resep Masakan dan lain-lain, Semoga dapat bermanfaat untuk teman semua. Thanks