Daftar Harga Cryptocurrency Saat Ini Bitcoin Tembus 850 Juta

Lovata Andrean

Bitcoin Tembus Dengan Harga 850 Juta Berikut Daftar Harga Cryptocurrency Saat Ini 1
Bitcoin Tembus Dengan Harga 850 Juta Berikut Daftar Harga Cryptocurrency Saat Ini 1

Rancakmedia.com – Bitcoin tembus dengan harga 850 juta berikut daftar harga cryptocurrency pada saat ini. Investasi merupakan salah satu aspek untuk mendapatkan kemandirian finansial di masa depan. Salah satu jenis investasi yang sedang tren saat ini adalah Bitcoin. Bitcoin adalah mata uang kripto dalam bentuk mata uang digital.

Dalam berinvestasi, seorang investor harus memiliki kemampuan untuk mempelajari pasar dan juga dapat meramalkan keinginan pasar. Uang ini bersifat virtual dan dapat digunakan untuk belanja online dan investasi. Per 24 Oktober 2021, Bitcoin telah menembus harga 850 juta per kepingBitcoin Tembus Dengan Harga 850 Juta

Bitcoin saat ini juga memiliki tingkat kapitalisasi pasar sebesar 16.380 triliun rupiah. Pasokan bitcoin yang beredar sendiri adalah 18.852.712 Bitcoin, Volume Global Bitcoin juga melebihi 387,89 triliun rupiah.

Tertarik untuk berinvestasi dalam cryptocurrency? Berikut daftar kurs mata uang kripto yang diluncurkan melalui Pintu.co.id pada 24 Oktober 2021.

  • Bitcoin – Rp. 859.673.147
  • Ethereum – Rp. 57.692.482
  • Tether – Rp. 14.112
  • Binance Coin – Rp. 6.765.590
  • Compound – Rp. 4.450.063
  • Chainlink – Rp. 427.032
  • Synthetix – Rp. 137.473

Harga yang tertera adalah harga terbaru tanggal 24 Oktober 2021 pukul 18.02 WIB.

Harga dapat bervariasi setiap saat tergantung pada faktor penawaran dan permintaan yang terjadi di pasar cryptocurrency. Beberapa analis juga mengantisipasi bahwa harga Bitcoin akan tumbuh hingga akhir tahun 2022.

Anthony Pompliano, pendiri dan mitra Morgan Creek Digital, berpikir harga Bitcoin di masa depan akan menjadi Rp. 3.557.700.000/Koin pada tahun 2022.

Analis Bloomberg Mike McGlone mengklaim bahwa BTC akan berada di Rp. 2.419.236.000/Koin pada tahun 2022.

Kesimpulan

Bitcoin adalah mata uang kripto dalam bentuk mata uang digital. Uang ini bersifat virtual dan dapat digunakan untuk belanja online dan investasi. Per 24 Oktober 2021, Bitcoin telah menembus harga 850 juta per keping. Pasokan bitcoin yang beredar sendiri adalah 18.852.712 Bitcoin, Volume Global Bitcoin melebihi 387,89 triliun rupiah.

Baca Juga

Bagikan:

Lovata Andrean

Hai saya Lovata saya bukan Ai namun saya merupakan seorang content writer SEO, Teknologi, Finansial, Wisata, Resep Masakan dan lain-lain, Semoga dapat bermanfaat untuk teman semua. Thanks