Rancak Media Wakil Indonesia di Canada Open 2025 habis di babak kedua setelah pasangan gado-gado terjungkal oleh unggulan.
Canada Open 2025 turut menampilkan kiprah eks Pelatnas, Zachariah Josiahno Sumanti, yang tampil bareng pemain tuan rumah, Catherine Choi, di ganda campuran.
Choi sendiri juga berlabel “tim nasional” Canada dan bahkan memperkuat Negeri Mapel di ajang beregu hingga Sudirman Cup 2025 pada Mei lalu.
Hanya saja, kolaborasi Zachariah/Choi tidak cukup untuk mengatasi pasangan Inggris, Callum Hemming/Estelle van Leeuwen, unggulan keempat di ajang World Tour Super 300 ini.
Zachariah/Choi tumbang setelah mendapatkan angin dengan kemenangan pada gim pertama dari laga yang digelar di Markham Pan Am Centre, Ontario, Kanada, Kamis (3/7/2025).
Hemming/Van Leeuwen sendiri belum lama ini mengejutkan publik Tanah Air karena hampir mengalahkan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Kejadian itu muncul dalam laga Indonesia vs Inggris di laga pertama babak penyisihan grup Sudirman Cup 2025.
Hemming/Van Leeuwen membalikkan keadaan dan unggul hingga skor 18-14 pada gim ketiga untuk potensi poin kejutan bagi Inggris atas Indonesia.
Hanya saja, mereka berakhir kalah dramatis dengan skor 15-21, 21-15, 19-21.
Hasil Canada Open 2025 – Mimpi Buruk Jonatan Christie di Sudirman Cup Ketiban Early Exit, 1 Unggulan Mati Kutu Digasak Teman Sendiri
Pasangan peringkat 31 dunia itu juga tersusul oleh Zachariah/Choi pada gim pertama laga dari keunggulan telak 11-6 di interval.
Koordinasi Hemming dan Van Leeuwen sering goyah ketika sedang menyerang.
Zachariah/Choi pun leluasa dalam melakukan serangan balik, terutama dalam menemukan celah di area belakang lapangan.
Delapan poin beruntun direbut Zachariah/Choi untuk membalikkan skor dari 11-13 menjadi 19-13. Backhand silang Zachariah yang mengecoh Hemming di depan menutup gim pembuka.
Sayangnya, kegagalan merebut kendali permainan berbuah petaka bagi Zachariah/Choi. Sering kecolongan di bola-bola pertama membuat mereka sulit keluar dari tekanan.
Hemming/Van Leeuwen langsung berada di atas angin dengan keunggulan 8-0. Skor makin telak di poin-poin kritis dengan 17-2 bagi pasangan Inggris.
Kalah 10-21 pada gim kedua, Zachariah/Choi tidak menunjukkan perlawanan yang cukup berarti pada fase yang menentukan selanjutnya.
Cukup ketat hingga 11-8 untuk Hemming/Van Leeuwen, pasangan Inggris menjauh lagi dengan sederet kesalahan dan antisipasi kurang prima dari Zachariah/Choi.
Bola tanggung Zachariah yang dapat disambar Hemming memastikan kemenangan bagi wakil Benua Biru dengan skor 14-21, 21-10, 21-10.
Kekalahan Zachariah/Choi memastikan tidak ada lagi wakil berbendera Merah Putih.
Ganda campuran Indonesia lainnya, Gabriel Christopher Wintan Wijaya/Serena Kani, disingkirkan wakil Denmark, Kristoffer Kolding/Mette Werge, di babak pertama dengan 12-21, 18-21.
Dua ganda putra juga tersungkur di babak pertama.
Mereka adalah Rian Agung Saputro/Gabriel Christopher Wintan Wijaya dan pasangan Kanada-Indo lainnya Dong Adam/Andre Timotius Tololiu.
Rian/Gabriel dikalahkan Chen Zhi Ray/Liu Yu Chieh (Taiwan) dengan 17-21, 15-21. Dong/Andre kalah 19-21, 16-21 dari Zhi-Wei He/Huang Jui-Hsuan (Taiwan).
Hasil Canada Open 2025 – Rival Seangkatan Alwi yang Baru Juara Tumbang, Tunggal Putra Malaysia Tuai Early Exit Lagi