Review Aplikasi Kredivo Pinjaman Dana Cepat

Lutfi

Review Aplikasi Kredivo Pinjaman Dana Cepat
Review Aplikasi Kredivo Pinjaman Dana Cepat

Rancakmedia.com – Ada banyak aplikasi pinjaman dana cepat yang saat ini tersedia di Google Play Store atau App Store, simak review aplikasi kredivo berikut ini.

Untuk pinjaman dana cepat, saya pribadi lebih merekomendasikan Kredivo buat kamu cobain. Karena selain sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Kredivo juga mengedepankan keamanan data pribadi dan transaksi nasabah lewat teknologi dan kebijakan privasinya.

Nggak cuma itu, karena sudah pernah coba sendiri, tiga faktor berikut ini juga cukup kuat untuk jadi alasan kenapa saya rekomendasiin kamu untuk pakai Kredivo.

Daftar Pinjaman Dana Cepat Tanpa Slip Gaji, Cocok Untuk Segala Profesi

Jangan berkecil hati kalau kamu punya profesi yang non kantoran, misal wiraswasta atau freelancer, karena dengan Kredivo, kamu nggak butuh slip gaji kok, buat bisa daftar dan pinjam dana. Sebagai gantinya, kamu perlu menyambungkan akun internet banking sebagai bukti penghasilan.

Nantinya, dari penyambungan internet banking ini akan terlihat total pemasukan bulanan. Dengan akun internet banking, kesehatan cashflow kita juga bisa dengan mudah terdeteksi. Tentu lembaga yang ngasih pinjaman, baik yang konvensional atau online kayak Kredivo bakal pertimbangin kesehatan cashflow sebelum menyetujui pinjaman.

Daftar pinjaman dana cepat tanpa slip gaji, cocok untuk segala profesi

Beda dengan aplikasi lain, Kredivo bakal ngasih kamu sejumlah limit kredit nontunai kalau pendaftaran akunmu disetujui. Nantinya, limit inilah yang bisa kamu pakai sesuai kebutuhan, dicairin jadi pinjaman atau dipakai buat cicilan barang di e-commerce dan merchant partner Kredivo (Shopee, Lazada, Bukalapak, Tiket.com, Blibli, dan lainnya).

Limitnya lumayan banget, maksimal bisa sampe Rp 30 juta, terutama untuk akun Premium. Sebagai gambaran, saya yang penghasilannya sebulan nggak nyampe dua digit, bisa kok dapet limit dua digit, meskipun emang nggak sampe Rp 30 juta. Tapi yang pasti, makin besar jumlah penghasilan bulanan kita, makin besar juga limit yang bisa kita dapetin.

Jadi buat kamu yang udah berusia minimal 18 tahun ke atas, punya pemasukan tetap per bulannya minimal Rp 3 juta, dan berdomisili di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, Palembang, Semarang, Bali, Yogyakarta, Solo, Malang, Makassar, Cirebon, atau Sukabumi, kamu sudah lolos kriteria untuk bisa daftar akun Kredivo. Jangan lupa, download aplikasi resminya hanya lewat Google Play atau App Store ya.

Review Aplikasi Kredivo Bunga Paling Rendah, Aman Buat Kantong

Perkara suku bunga, jelas ini yang paling penting sebelum pakai aplikasi pinjam dana cepat online. Karena makin besar bunga, makin besar juga beban angsuran.

Nggak cuma bunga, tenor angsuran juga perlu jadi bahan pertimbangan, karena rata-rata aplikasi pinjaman yang ada sekarang punya tenor yang super singkat, mulai dari 7 hari sampai 30 hari, dengan bunga yang tinggi, bisa mencapai 1 persen per hari atau total 30 persen per bulan.

Gimana dengan Kredivo? Stereotip pinjaman dana cepat online = bunga mencekik leher nggak berlaku buat Kredivo, karena nyatanya, suku bunga Kredivo sesuai dengan yang diatur Bank Indonesia dan masih setara perbankan per kartu kredit, kok.

Buat kredit barang ataupun pinjaman cepat, suku bunganya sama, cuma 2,95 persen per bulan dengan tenor angsuran mulai 30 hari, 3 bulan, dan 6 bulan untuk pinjaman dan 3 / 6/ 12 bulan buat cicilan barang.

Ada dua tipe pinjaman yang bisa kamu manfaatkan di aplikasi Kredivo, yaitu pinjaman mini atau pinjaman jumbo. Pinjaman mini cocok buat kamu yang butuh pinjaman jumlah kecil minimal Rp 500 ribu, dan nggak mau ngutang lama-lama, karena tenor pengembaliannya maksimal cuma 30 hari.

Sementara pinjaman jumbo cocok bagi kamu yang butuh dana besar mulai dari Rp 1 juta, dengan opsi tenor 3 sampai 6 bulan. Buat pinjaman jumbo, kamu bisa pinjam maksimal sebesar limit 6 bulan yang ada di akunmu.

Jadi kalau limit 6 bulannya ada Rp 8 jutaan, misal, artinya pinjaman yang bisa kamu ajukan pakai pinjaman jumbo maksimal adalah Rp 8 juta.

Review Aplikasi Kredivo Pencairan Cepat, Bukan Sebatas Iklan

Kalau biasanya “pinjaman cair cepat” cuma sebatas strategi marketing berupa iklan, dengan tujuan menarik calon nasabah sebanyak-banyaknya, ini juga nggak terbukti di Kredivo. Karena saya udah pernah coba pakai fitur pinjaman mini sebelumnya, pinjaman cair dalam waktu sehari, sesuai janji, pencairan 1 hari kerja.

Kemungkinan, karena pinjaman saya jumlahnya kecil dan saya juga belum pernah punya histori kredit atau transaksi apa-apa di Kredivo, sehingga status profil saya masih cukup baik, makanya pinjaman bisa cepet cairnya.

Pakai fitur pinjaman mini atau pinjaman jumbo juga gampang banget kok, tinggal pilih salah satu, masukin tujuan pinjaman, jumlah pinjaman, pilih tenor, terus masukin nomor rekening atas nama pribadi (yang sesuai sama data diri di Kredivo). Kalau pinjaman statusnya disetujui, besoknya udah bisa langsung cair ke rekening.

Kesimpulan:

Dengan Kredivo, Anda tidak memerlukan slip gaji untuk mendaftar dan meminjam dana. Sebagai gantinya, Anda perlu menghubungkan akun internet banking sebagai bukti penghasilan. Limit kredit maksimal bisa sampai Rp 30 juta, khusus untuk akun Premium.

Bagi yang berusia minimal 18 tahun ke atas, memiliki penghasilan tetap per bulan minimal Rp 3 juta. Rata-rata pengajuan pinjaman saat ini memiliki tenor super pendek, mulai dari 7 hari hingga 30 hari.

Suku bunga Kredivo sudah sesuai dengan ketentuan Bank Indonesia dan masih setara dengan perbankan per kartu kredit. Pinjaman mini cocok untuk mereka yang membutuhkan pinjaman kecil minimal Rp 500 ribu.

Menggunakan fitur pinjaman mini atau pinjaman jumbo juga sangat mudah, tinggal pilih tujuan pinjaman, jumlah pinjaman dan jangka waktu. Jika status pinjaman disetujui, keesokan harinya bisa dicairkan langsung ke rekening. Pinjaman cair dalam pencairan hari kerja, seperti yang dijanjikan oleh Kredivo.

Baca Juga

Bagikan:

Lutfi

Hai perkenalkan saya Lutfi Hulasoh, Saya adalah seorang penulis dan bloger tekno. saya mulai membuat blog pribadi menulis artikel-artikel informatif tentang tren dan perkembangan terbaru dalam teknologi. Tulisan saya mencakup berbagai topik, mulai dari aplikasi mobile hingga kecerdasan buatan, dan Saya juga dapat memberikan penjelasan yang mudah dipahami untuk membantu pembaca memahami konsep yang kompleks.